UPT Perpustakaan UIN Imam Bonjol Padang Mengadakan Kegiatan FGD Penyusunan Buku Panduan Pelayanan Perpustakaan

Layanan merupakan ujung tombak dari perpustakaan. Layanan yang baik akan mencerminkan perpustakaan yang baik pula. Layanan yang ada di setiap perpustakaan harus diketahui oleh pemustakanya, baik jenis layanan dan cara penggunaannya. Demi terselenggaranya pelayanan perpustakaan yang baik, UPT Perpustakaan UIN Imam Bonjol Padang mengadakan kegiatan FGD (Focus Group Discussion) Penyusunan Buku Panduan Pelayanan Perpustakaan. Kegiatan ini diadakan di Pangeran Beach Hotel, Sabtu/7 Oktober 2023.

Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh pustakawan di UPT Perpustakaan UIN Imam Bonjol Padang. Ir. Taufik Ramadhan M.M dari Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Sumatera Barat beserta Ibu Elva Rahmah, S.Sos., M.Ikom yang menjadi narasumber dalam kegiatan ini. UPT Perpustakaan UIN Imam Bonjol Padang sudah membuat draft buku panduan pelayanan yang akan dibahas oleh narasumber. Bapak Taufik menyampaikan bahwa konsistensi dalam pelayanan harus tercermin dalam petunjuk atau panduan layanan. Perpustakaan perguruan tinggi juga dapat mengembangkan layanan berbasis inklusi sosial seperti mengadakan kelas tahsin, kelas tilawah, kelas bahasa asing atau kegiatan lain yang dapat dilakukan dengan mengandalkan tenaga ahli di lingkungan UIN Imam Bonjol Padang. Untuk buku panduan, Bapak Taufik menyarankan untuk membuat bagan dan SOP pada setiap layanan agar pemustaka mengerti alur layanan yang disediakan.

Selanjutnya, Ibu Dian Hasfera selaku anggota Komite UPT Perpustakaan UIN Imam Bonjol Padang juga memberikan masukan terkait buku panduan pelayanan. Beliau menyarankan bahwa antara buku panduan, profil, dan pedoman harus dibedakan. Buku pedoman fokus utamanya yaitu ketentuan-ketentuan dasar dalam penyelenggaraan perpustakaan, sedangkan buku panduan berisi teknis di lapangan seperti apa seperti tata tertib, jam buka, alur peminjaman, SOP dan step by step layanan perpustakaan. Perlu ditambahkan legalitas seperti lembar persetujuan dan pengesahan, kata pengantar kepala perpustakaan atau pimpinan perguruan tinggi. Selain itu, Ibu Fitra Yanti sebagai Duta Baca Dosen juga menyarankan untuk pembuatan buku panduan digunakan bahasa yang kebih menarik dan tampilan yang kekinian agar mudah dimengerti.

Ibu Elva Rahmah menambahkan bahwa setiap layanan yang ada di perpustakaan juga ditampilkan pada website perpustakaan. Setiap layanan yang dibuat pada buku panduan harus singkron dengan yang ada di website perpustakaan. Pustakawan juga dapat melakukan survei kebutuhan layanan yang dibutuhkan oleh pemustaka melalui google form.

 

  

UPT Perpustakaan UIN Imam Bonjol Padang Mengadakan Kegiatan FGD Penyusunan Buku Panduan Pelayanan Perpustakaan