Pustakawan UIN Imam Bonjol Padang Mengikuti Pelatihan Teknis Revolusi Mental

UIN Imam Bonjol Padang melaksanakan kegiatan Pelatihan Teknis Revolusi Mental bekerjasama dengan Pusdiklat Tenaga Administrasi Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama (21-25 Juni 2021). Pelatihan ini diikuti oleh 30 orang peserta dan empat diantaranya adalah pustakawan UIN Imam Bonjol yaitu Nasrul Makdis, S.IP.,MA, Armen, S.SoS.,S.IPI., Fatimah, S.IP, dan Maizi Latifa, S.Hum.

Acara dibuka oleh Wakil Rektor II UIN Imam Bonjol, Prof.Dr. H. Firdaus, M.Ag. Selanjutnya beliau juga memberikan materi mengenai Pengembangan SDM UIN Imam Bonjol Padang. Dalam pemaparannya, beliau menyampaikan problematika terkait SDM Dosen dan tenaga kependidikan di UIN Imam Bonjol seperti kurangnya SDM dan beberapa upaya untuk mengatasinya. Sebelum mengikuti pelatihan revolusi mental peserta mengikuti Pre Test dengan menjawab beberapa pertanyaan untuk mengetahui pengetahuan peserta mengenai Revolusi Mental.

Materi-materi yang disampaikan pada peatihan ini diantaranya:

  1. Building Learning Commitment (BLC) oleh Hj. Nurhasanah, M.Pd
  2. Penjaminan Mutu Diklat oleh Dr. Mahsusi, M.M
  3. Konsep Dasar Pemimpin Berkarakter oleh Hj. Nurhasanah, M.Pd
  4. Proses Terbentuknya Pemimpin Berkarakter oleh Dr. Mardiyanti, M.Pd
  5. Strategi Membangun Pemimpin Berkarakter Berbasis Nilai-Nilai Agama oleh Dr. Mardiyanti, M.Pd
  6. Internalisasi Nilai-Nilai Agama Dalam Membentuk Pemimpin Berkarakter (Mardiyamti & Nurhasanah)
  7. Pembangunan Bidang Agama oleh Rektor UIN Imam Bonjol
  8. Personal Goal Setting oleh Hj. Nurhasanah, M.Pd

Revolusi mental merupakan suatu gerakan untuk menggembleng manusia Indonesia agar menjadi manusia baru yang berhati putih, berkemauan baja, bersemangat elang rajawali, berjiwa api yang menyala-nyala (dicetuskan pertama kali oleh Ir.Soekarno pada tahun 1957. Revolusi mental merupakan gerakan hidup baru dengan mengubah cara pandang, cara piker, dan cara kerja. Seorang pemimpin yang berkarakter mempunyai sifat Shiddiq, Tabligh, Amanah, dan Fathonah.

Lahirnya seorang pemimpin dikarenakan faktor bakat alaminya, mengikuti pendidikan dan pelatihan, serta adanya kesempatan. Pemimpin berkarakter dibentuk atas peran keluarga, lingkungan, ilahi, dan diri sendiri. Seorang calon pemimpin dapat mengetahui bagaimana self idealnya, citra diri, dan harga dirinya serta mengoptimalkan segala potensi yang ia miliki baik potensi fisik, intelektual, emosional, dan spiritual. Setiap pemimpin harus dapat mengamalkan tiga nilai revolusi mental yaitu integritas, kerja keras, dan gotong royong.

Jumat, 25 Juni 2021 setiap peserta membuat personal goal setting masing-masing. Tujuan atau rencana yang ingin dilakukan ini dibuat secara spesifik, terukur, dan memiliki time bound (batas waktu). Sebagai pustakawan dan pemimpin masa depan, kita harus dapat membuat perpustakaan lebih maju dengan inovasi terbaru dan meningkatkan kerjasama dengan para stakeholder. Kegiatan ini diakhiri dengan Post Test. Nilai Post Test tertinggi adalah 100 yang diraih oleh 3 orang yaitu Maizi Latifa (Pustakawan), Muhammad Teguh Brillian (Calon Dosen Saintek), dan Rangga ( Calon Dosen FEBI). Pelatihan Teknis Revolusi Mental ditutup oleh Kepala Biro UIN Imam Bonjol Padang Dra.Kafrina, M.Si.

Pustakawan UIN Imam Bonjol Padang Mengikuti Pelatihan Teknis Revolusi Mental

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *